Di awal 2018, Sony meluncurkan tiga ponsel terbarunya yang masih memiliki desain ala Sony Xperia. Kotak dengan sudut tegas serta desain yang classy elegant, gak neko-neko.

Jika banyak vendor lainnya sudah menggunakan layar ala full view dengan ratio resolusi 9 : 18, namun Sony sepertinya belum tertarik. Apalagi untuk 3 ponsel terbaru ini yang masih masuk kelas menengah-bawah. Jika Anda suka yang ala-ala fullview, coba lirik Oppo F5 di sini.

Dilihat-lihat, desain tiga Xperia terbaru ini cukup menarik. Bagaimana dengan spesifikasinya?

Spesifikasi Sony Xperia L2

Xperia L2 ditempatkan di kelas entry-level dengan material frame dan cover belakang berbahan plastik. Layarnya berukuran 5.5 inch jenis LCD dengan resolusi HD 720 x 1280 piksel dan 267 ppi pixel density.

Tersedia kamera 13 MP di belakang dengan aperture f/2.0, LED flash dan autofocus. Di depan, tersedia kamera 8 MP dengan lensa sudut lebar 120 derajat untuk mengambil foto selfie/ wefie yang lebih leluasa.

Spesifikasi Sony Xperia L2 2018

Dapur pacunya dipercayakan pada chipset Mediatek MT6737T yang memiliki Quad-core 1.45 GHz, ditemani GPU Mali-T720, RAM 3 GB, dan storage 32 GB. Penambahan microSD card masih memungkinkan di hp ini. Sedangkan OS yang digunakan adalah Android Nougat 7.1.1.

Kapasitas baterainya tergolong cukup besar yakni 3300 mAh dan itu berimbas pada bobot Xperia L2 yang cukup berat yakni hingga 178 gram dan ketebalan body 9.8 mm.

Fitur konektivitas dan jaringannya relatif lengkap. Termasuk ada pilihan Dual SIM, LTE, WiFi a/b/g/n, NFC, Bluetooth 4.2, dan USB port sudah Type-C.

Panel sensor sidik jari atau fingerprint kini diletakkan di belakang body, tepat di bawah kamera utama. Sedangkan penempatan speakernya ada di bagian bawah body.

Spesifikasi Sony Xperia XA2

Ini sudah merupakan generasi ketiga dari seri Xperia XA. Menggunakan material frame berbahan aluminium, serta cover belakang berbahan polycarbonat.

Kamera yang digunakan brukuran 5.2 inch resolusi FHD 1080 x 1920 piksel dengan kerapatan piksel hingga 424 ppi.

Kamera belakangnya 23 MP dengan f/2.0 aperture, Hybrid autofocus dan LED flash. Versi standar ini sudah mendukung perekaman video resolusi 4K 2160p. Kamera depannya menggunakan resolusi 8MP dengan lensa sudut lebar 120 derajat namun masih fixed focus, tidak seperti kakaknya. Satu fitur asik untuk kamera utama Xperia XA2 adalah Slow-mo 120fps untuk membuat video yang dramatis.

Spesifikasi Sony Xperia XA2 2018

OS yang digunakan sudah Android 8.0 Oreo.

Hardware utamanya menggunakan Snapdragon 630 Octa-core 2.2 GHz dengan GPU Adreno 508. Kapasitas RAM-nya 3 GB dengan internal storage 32 GB yang masih bisa ditambah menggunakan microSD card namun mode hybrid slot.

Kapasitas baterainya 3300 mAh, tak bisa dilepas, dan sudah mendukung Fast Charging dengan fitur Quick Charge 3.0. Dengan baterai dan spesifikasi yang diusung, Xperia XA2 berbobot hingga 171 gram dan memiliki ketebalan body 9.7 mm.

Fitur koneksinya terdiri dari pilihan Dual SIM, LTE Cat 12/13, USB Type-C, WiFi a/b/g/n/ac, NFC, Bluetooth v5.0, dan GPS. Sedangkan fitur sidik jarinya diletakkan di belakang body seperti dua saudaranya.

Spesifikasi Sony Xperia XA2 Ultra

Ini adalah versi Ultra dengan layar dan baterai lebih besar. Favorit saya pribadi.

Layarnya termasuk jumbo dengan ukuran 6 inci, dan belum fullview. Resolusi yang diusung layar jenis LCD tersebut adalah Full HD 1080 x 1920 piksel dengan kerapatan pixel hingga 367 ppi.

Di belakang tersedia kamera 23 MP dengan f/2.0 aperture, Hybrid autofocus, serta LED flash. Kamera belakang ini juga sudah mendukung perekaman video resolusi 4K 2160p. Kamera depannya ada dua, satu dengan resolusi 16 MP f.2,0 yang dibekali dengan OIS dan autofocus. Lalu kamera depan kedua menggunakan resolusi 8 MP dengan lensa sudut lebar 120 derajat namun masih fixed focus. Xperia XA2 Ultra tentunya dibekali fitur Slow Motion 120fps juga seperti adiknya.

Xperia XA2 Ultra sudah menggunakan Android 8.0 Oreo dengan dapur pacu mirip adiknya, Snapdragon 630 yang memiliki Octa-core 2.2 GHz, GPU Adreno 508, ditemani RAM 4 GB dan storage 32/64 GB. Dukungan microSD slot tersedia juga.

Spesifikasi Sony Xperia XA2 Ultra 2018

Dengan ukuran body besar, baterainya berkapasitas 3580 mAh non-removable dengan fitur QuickCharge 3.0. Bobot Xperia XA2 Ultra mencapai 221 gram dengan ketebalan body 9.5 mm.

Fitur koneksinya tentu lengkap. Ada pilihan Dual SIM, LTE Cat 12/13, WiFi a/b/g/n/ac. NFC, Bluetooth v5.0, serta USB Type-C.

Sensor fingerprint-nya juga terletak di belakang di bawah kamera utama. Begitu juga speaker yang diletakkan di bawah body.

Belum ada informasi berapa harga untuk ketiga Sony Xperia terbaru 2018 ini. Namun melihat Xperia seri XA sebelumnya, ketiga ponsel terbaru Xperia di awal 2018 ini harusnya dibanderol dengan harga cukup terjangkau, bahkan bisa 5 jutaan untuk Xperia XA2 Ultra. Versi XA2 standar bisa 1 juta lebih murah, dan mudah-mudahan Xperia L2 bisa satu juta lebih murah dari XA2. Kita tunggu saja pengumuman harganya.

Sayang, tiga ponsel ini belum tentu akan masuk Indonesia secara resmi. Alternatifnya tentu Anda bisa beli di luar negeri, Bisa beli sendiri atau titip teman. Atau yang lebih mudah, bisa beli di penjual perorangan yang punya unitnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here