Advan adalah merk lokal yang didirikan pada tahun 2000 di Jakarta. Advan memproduksi elektronik berbasis komputer dengan spek relatif tinggi namun harga terjangkau agar bisa dimiliki banyak kalangan.

Saat ini Advan juga ikut meramaikan pasar Android Tablet dengan spek sangat bersaing dan harga yang termasuk murah di kelasnya. Tablet Advan Android atau Vandroid menawarkan tablet berkualitas dengan spek sesuai standar kebutuhan banyak pengguna diantaranya jaringan GSM dengan HSDPA, WiFi, prosesor cukup tangguh, dan fitur penting lainnya. Untuk Anda yang sedang berburu tablet murah berkualitas, Anda bisa pertimbangkan salah satu dari 4 pilihan tablet Advan android di bawah ini.

Daftar tablet Android Advan di bawah ini diurutkan dari harga termurah sampai termahal

Advan Vandroid T1E

Tablet Android Advan harga 1 jutaan ini menggunakan OS Android ICS dan dibekali prosesor DualCore 1 GHz Cortex A9, 512 RAM, 4 GB storage, dan dukungan slot microSD hingga 32 GB. Untuk jaringan, Advan Vandroid T1E sudah dibekali fitur lengkap termasuk Quad Band GSM, HSDPA, WiFi, dan Bluetooth untuk transfer data. Layarnya berjenis TFT capacitive touchscreen 7″ 1024 x 600 pixels resolution. Kamera pun dibekali lengkap depan dan belakang, dengan resolusi VGA di depan, dan 2 MP di belakang. Penopang daya Advan Vandroid T1E dipercayakan pada baterai berkapasitas 3000 mAh Li-Ion.

Harga Advan Vandroid T1E: Rp 1.250.000,-

Advan Vandroid T1D

Tablet ini menggunakan spek yang tidak jauh berbeda dengan Advan Vandroid T1E namun dengan beberapa fitur yang lebih baik. Berikut spesifikasi Advan Vandroid T1D; Android ICS, DualCore 1 GHz MTK6577, 512 MB RAM, 4 GB storage, HSDPA, WiFi, Bluetooth, microSD hingga 32 GB, 3 MP rear camera, 1.2 MP front camera, 7″ TFT 1024 x 600 pixels screen, dan baterai Li-Po berkapasitas 3000 mAh. Untuk kebutuhan internet dan transfer data, Advan Vandroid T1D juga sudah dibekali jaringan GSM HSDPA, WiFi dan bluetooth.

Harga Advan Vandroid T1D: Rp 1.250.000,-

Advan Vandroid T5A

Harga Tablet Advan T5A

Pilihan tablet 8-Inch dari Advan menghadirkan Advan Vandroid T5A. Dibekali dengan prosesor DualCore, 1 GHz Qualcomm Snapdragon S4, 512 MB RAM, 4 GB storage, dukungan slot microSD hingga 64 GB, dan Li-Po 3500 mAh battery untuk menopang daya Advan Vandroid T5A. Layar 8″ TFT dengan resolusi 1024 x 768 piksel memberikan tampilan lebih lega. Kamera Advan Vandroid T5A menggunakan 2MP di bagian belakang dan VGA di kamera depan. Sayang OS standarnya masih menggunakan Android ICS seperti dua tipe sebelumnya. HSDPA, WiFi, dan Bluetooth pastinya sudah menjadi standar di tablet ini.

Harga Advan Vandroid T5A: Rp 1.450.000,-

Advan Vandroid T3C

Harga Tablet Advan T3C

Inilah tablet Advan yang memiliki value for money cukup tinggi. Bagaimana tidak, dengan harga 2 jutaan, Advan Vandroid T3C menggunakan OS Android Jelly Bean v4.2 dengan prosesor QuadCore 1.2 GHz Cortex A7, 1 GB RAM, dan 8 GB storage. HSDPA, WiFi dan Bluetooth sudah tentu ada di Advan Vandroid T3C ini. Layar Advan Vandroid T3C berukuran 10.1″ dengan resolusi 1024 x 600, hal ini cukup disayangkan, andaikan resolusi bisa lebih baik tentu Advan Vandroid T3C akan semakin banyak penggemarnya. Untuk mengabadikan gambar dan video chat, Advan Vandroid T3C menggunakan 5MP kamera belakang, kamera depan hanya beresolusi VGA atau 0.3 MP. Baterai Advan Vandroid T3C cukup besar dengan kapasitas 6000 mAh Li-Po.

Harga Advan Vandroid T3C: Rp 2.050.000,-

Nah, itulah 4 pilihan tablet Android dari Advan dengan harga 1 juta hingga 2 jutaan. Melihat spek yang dibawa masing-masing tipe berbanding harganya, Tablet Android Advan sangat layak dipertimbangkan.

*Harga di atas adalah harga baru di tahun 2014 yang akan mengalami perubahan ke depannya.

Update 2015: Kini semakin banyak pilihan baik Tablet dari Advan ataupun dari merk lainnya dengan harga yang terjangkau namun spesifikasi memadai. 4 pilihan di atas tentu sudah terasa usang di tahun 2015 ini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here