Seri terbaru dari Samsung Galaxy akhirnya hadir; dimulai oleh Galaxy M10 dan Galaxy M20.

Dua ponsel android teranyar Samsung ini mengusung layar infinity yang punya pony waterdrop atau mereka sebut; Infinity-V. Keduanya juga sama-sama dibekali dual-camera di belakang. Satu sebagai kamera utama, dan satu lagi punya sudut lebar.

Galaxy M10 dan M20 sama-sama Dual SIM, punya fitur Face Unlock, dan akan dibanderol dengan harga kompetitif. Seperti apa spesifikasi Galaxy M10 dan M20?

Spesifikasi & Fitur Samsung Galaxy M10

Harga Samsung Galaxy M10

Galaxy M10 dibekali layar ukuran 6.2 inch jenis LCD yang punya resolusi 720 x 1520 piksel (19:9 Aspect Ratio). Pada pony waterdrop-nya, terdapat kamera 5MP f/2.0 untuk selfie yang dilengkapi dengan In-Display Flash demi mendapatkan foto cemerlang di kondisi kurang cahaya. Sayangnya pada M10 ini fingerprint sensor tidak tersedia, namun diigantikan oleh fitur Fast Face Unlock melalui kamera depannya.

Spesifikasi Samsung Galaxy M10

Seperti disebutkan sebelumnya, kamera belakang terdapat 13MP regular f/1.9 dan 5MP ultra-wide 120 derajat. Kamera utamanya juga bisa mengambil foto portrait dengan live focus untuk mendapatkan background ngeblur dan ngebokeh.

Samsung Galaxy M10 Harga

Sedangkan jeroannya dibekali chipset Exynos 7870 yang tergolong chipset lama, dengan clockspeed 1.6 GHz untuk Octa-core yang dimiliki. Pilihan RAM ada yang 2 GB, juga ada yang 3 GB tergantung varian. Kapasitas penyimpanan M10 juga punya dua macam; 16/32 GB.

Lalu sebagai penopang daya, Galaxy M10 membawa baterai kapasitas 3430 mAh, tak sebesar kakaknya, M20.

Spesifikasi Samsung Galaxy M20

Harga Samsung Galaxy M20

Galaxy M20 tentu setingkat di atas M10 dan menggunakan layar 6.3 inch resolusi 1080 x 2340 piksel (19.5:9 Aspect Ratio) jenis LCD. Kamera depan lebih baik dibanding M10 yakni resolusi 8MP f/2.0 untuk selfie dan sekaligus scanner Face Unlock, fitur In-Display Flash pun tersedia di M20.

Di body belakang masih terdapat fingerprint sensor yang posisinya cukup mudah digapai. Di pojokan, terdapat kamera utama 13 MP f/1.9 ditemani kamera tambahan 5 MP f/2.2 ultra-wide 120 derajat. LED flash tentunya tersedia juga, begitupun mode Live Focus untuk mendapatkan background blur.

Spesifikasi Samsung Galaxy M20

Tidak seperti adiknya, Galaxy M20 ini lebih powerful karena menggunakan chipset terbaru; Exynos 7904 yang punya Octa-core (2x 1.8 GHz + 6x 1.6 GHz) dan GPU Mali-G71 MP2. Berdasarkan benchmark, Score AnTuTu Exynos 7904 ini mencapai 107 ribuan atau 2x lipat dari Exynos 7870 dan mendekati Snapdragon 636 (116 rb) serta tak terlalu jauh di belakang Snapdragon 660 (138 rb).

Kapasitas RAM Galaxy M20 ini ada dua varian; 3 GB atau 4 GB, dan dibekali kapasitas penyimpanan 32 atau 64 GB, masih bisa diekspansi menggunakan microSD card.

Samsung Galaxy M20 Harga

Satu lagi yang menarik dari Galaxy M20 adalah kapasitas baterai yang mencapai 5000 mAh, ini adalah salah satu ponsel Samsung paling besar baterainya.

Fitur lain seperti Audio Jack 3.5 mm masih menempel di M20 serta menggunakan OS Android 8.1 Oreo dengan lapisan Samsung Experience 9.5. Sayangnya USB Type-C hanya tersedia di Galaxy M20, sedangkan M10 masih microUSB biasa, meskipun melihat banderolnya, ini bisa dimaklumi.

Berapa Harga Samsung Galaxy M20 dan M10?

Dua ponsel teranyar Samsung ini akan tersedia dalam pilihan warna hitam dan biru.

Harga dan Spesifikasi Galaxy M20 M10

Harga Galaxy M20 di India hanya INR 11.000 atau sekitar Rp 2,17 juta untuk versi RAM 3 GB, dan Rp 2,57 juta untuk versi RAM 4 GB.

Sedangkan harga Galaxy M10 di India mulai dari INR 8.000 atau sekitar Rp 1.6 juta untuk versi 2 GB RAM, dan 1,77 juta rupiah untuk versi RAM 3 GB.

Biasanya harga di India, Europe, atau bahkan USA, tidak jauh berbeda dengan harga di Indonesia. Karena itu, dua ponsel ini tentu layak untuk dinantikan di Tanah Air, terutama Galaxy M20 yang banderolnya masih di bawah 3 juta rupiah, meskipun tidak menggunakan Super AMOLED layaknya ponsel Samsung, dua ponsel terbaru Samsung di awal 2019 ini layak ditunggu.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here