Dalam 3 tahun terakhir, mungkin perubahan tren ponsel benar-benar bisa kita rasakan, terutama pada sektor layar dan kamera.

Jika mengintip teknologi kamera pada ponsel flagship dari Huawei, Xiaomi, dan Samsung misalnya; hasil foto sudah bisa bersaing dengan kamera mirrorless bahkan DSLR, jika cahayanya mendukung.

Layar, juga kini menjadi sektor yang paling signifikan perubahannya. Mulai dari Ratio yang semakin memanjang, atau bezel yang semakin dihilangkan sehingga pada bagian depan ponsel hanya terlihat layar saja. Kamera selfie juga semakin disembunyikan bahkan hingga hadir lagi teknologi Pop-up dan Rotate camera.

Samsung Galaxy A80 kamera putar
Kamera putar Galaxy A80

Anyway… untuk menebus satu ponsel android kekinian dengan layar “full view” atau ratio yang memanjang; memang tak begitu mahal. Di bawah dua jutaan rupiah pun sudah bisa menebusnya.

Namun jika Anda butuh ponsel android yang benar-benar basic, dan merk Samsung, maka tunggu saja tidak lama lagi Samsung kabarnya akan merilis ponsel dengan OS Android Go (lebih efisien) yang akan dibanderol 1 jutaan rupiah saja.

Harga Samsung Galaxy A2 Core
A2 Core

Adalah Samsung Galaxy A2 Core yang akan diluncurkan di India dengan harga INR 5300 atau sekitar 1 jutaan lebih, tidak sampai 1,1 juta rupiah.

Kami prediksi, jika Galaxy A2 Core masuk ke Indonesia, harganya bahkan ada kemungkinan akan dibanderol dengan harga psikologis 900 ribuan alias 1 juta kurang dikit. Rivalnya dari Xiaomi ada Redmi Go kini dibanderol sekitar 900 ribu; bundling Indosat.

Saat ini; jika Anda ingin ponsel Android Samsung; pilihan termurahnya adalah Samsung Galaxy J2 Prime yang dijual di pasaran mulai 1.2 jutaan rupiah saja. Namun chipsetnya masih lebih rendah dibanding punya Galaxy A2 Core yang baru.

Galaxy J2 Prime
J2 Prime

Samsung Galaxy A2 Core akan dibekali chipset Octa-core Exynos 7870 yang sudah tak asing lagi, serta ditemani RAM 1 GB dan storage 16 GB.

Material body menggunakan plastik biasa serta akan mengusung layar 5 inch resolusi qHD. Seperti sudah disebutkan, Galaxy A2 Core akan pakai Android 9 Go Edition, versi yang lebih ringan dari Android standar.

Android Go
Android Go (Stock)

Fitur kamera yang disediakan rumornya punya resolusi 5 MP f/1.9 di belakang dan 5 MP f/2.2 di depan. Lalu baterai besar berkapasitas 2600 mAh dipercaya sebagai penopang daya Galaxy A2 Core ini.

Meskipun tergolong “HP Nanggung” namun ponsel seperti ini tetap punya banyak peminat, apalagi jika Anda termasuk pengguna ponsel yang butuh fitur lengkap namun tak terlalu ambisius untuk explore semua aplikasi android yang tersedia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here