TAU atau Telkomsel Android United dijelaskan Telkomsel sebagai paket internet yang memberikan manfaat lebih serta paket data yang lebih menarik. Paket yang diberikan bersifat bundling dimana memiliki beberapa bagian paket kuota dan fitur lainnya. Di halaman ini PanduanMembeli.com akan sajikan informasi lengkap tentang paket Telkomsel yang relatif baru ini.

Harga dan Paket Quota Bundling Telkomsel TAU

Jika paket Telkomsel Flash regular harganya berbeda berdasarkan zona, Telkomsel TAU ini berlaku untuk seluruh wilayah di Indonesia dengan harga sama. Harga Telkomsel TAU adalah Rp 30.000,- yang periodenya berlaku hingga 30 hari.

Dengan harga 30 ribu rupiah, di dalamnya sudah termasuk bundling paket-paket kuota serta beberapa bonus, berikut daftar bonus yang didapatkan:

  • Kuota Nasional: 500 MB
  • Kuota Pulau: Pulau Jawa: 1 GB | Luar Pulau Jawa 500 MB
  • Kuota Kota: 1 GB (berlaku di Kota yang masuk dalam daftar, lihat pada tabel)
  • Kuota Malam (Midnight): 2 GB (00.01 – 08.59)
  • GRATIS: BBM, WhatsApp, LINE
  • Bonus Popcall 25 Hari
  • Bonus 1 MP3 Top Hits

Pulau Jawa : Jabotabek, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, NTB
Luar Pulau Jawa : Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, NTT, Papua, Maluku

TABEL DAFTAR KOTA TELKOMSEL TAU (Spoiler, klik untuk membuka)

WILAYAH KOTA ( yang masuk dalam wilayah promo)
Sumatera bag Utara Aceh Besar, Agam, Deli Serdang,  Dharmasraya,  Gunungsitoli,  Humbang Hasundutan,  Kota Banda Aceh, Kota Binjai, Kota Bukit Tinggi,  Kota Langsa,  Kota Lhokseumawe,  Kota Medan,  Kota Padang, Kota Padang Sidempuan, Kota Pariaman, Kota Pematang Siantar, Kota Sibolga, Kota Tebing Tinggi, Langkat, Lima Puluh Kota, Nias, Nias Barat, Nias Selatan, Nias Utara, Padang Pariaman, Solok, Solok Selatan, Tapanuli Tengah, Tapanuli Utara
Sumatera bag Tengah Bengkalis, Indragiri Hilir, Indragiri Hulu, Kampar, Kepulauan Anambas, Kepulauan Meranti, Kota Batam, Kota Dumai, Kota Pekanbaru, Natuna, Siak
Sumatera bag Selatan Bangka, Banyu Asin, Batang Hari, Belitung, Belitung Timur, Bengkulu Selatan, Bungo, Empat Lawang, Kaur, Kota Bandar Lampung, Kota Bengkulu, Kota Jambi, Kota Lubuklinggau, Kota Metro, Kota Pagar Alam, Kota Palembang, Kota Pangkalpinang, Kota Prabumulih, Lahat, Lampung Selatan, Lampung Tengah, Lampung Utara, Lebong, Merangin, Muara Enim, Muaro Jambi, Musi Banyuasin, Musi Rawas, Musi Rawas Utara, Ogan Ilir, Ogan Komering Ilir, Ogan Komering Ulu, Ogan Komering Ulu Timur, Penukal Abab Lematang Ilir, Pesawaran, Piringsewu, Rejang Lebong, Seluma, Tulangbawang
Jabotabek Kota Tangerang Selatan, Tangerang, Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, Jakarta Timur, Jakarta Utara, Kota Tangerang, Jakarta Barat, Serang, Kota Serang, Pandeglang, Kota Cilegon, Kepulauan Seribu, Lebak, Kota Bogor, Kota Depok, Kota Bekasi, Bogor, Bekasi, Karawang, Sukabumi, Kota Sukabumi
Jawa Barat Purwakarta, Tasikmalaya, Kota Cimahi, Sumedang, Ciamis, Garut, Kota Banjar, Kota Tasikmalaya, Pangandaran, Kota Bandung, Bandung
Jawa Tengah Purbalingga, Banyumas, Kota Semarang, Karanganyar, Boyolali, Sragen, Sleman, Kota Yogyakarta, Brebes, Pekalongan, Pemalang, Kota Tegal, Batang, Tegal, Kota Pekalongan, Kota Salatiga, Kota Surakarta, Sukoharjo, Klaten, Bantul, Gunung Kidul
Jawa Timur Jember , Probolinggo,  Lumajang,  Kota Probolinggo,  Magetan,  Madiun,  Kota Madiun, Ponorogo,  Pasuruan, Kota Pasuruan,  Malang, Kota Kediri,  Kediri, Kota Batu, Trenggalek, Mojokerto, Kota Surabaya, Sidoarjo, Kota Mojokerto,  Gresik , Pacitan,  Sumenep,  Sampang,  Pamekasan,  Bangkalan , Jombang
Bali Nusra Badung, Kota Denpasar, Lombok Utara, Lombok Timur, Lombok Tengah, Lombok Barat, Kota Mataram
Kalimantan Balangan,  Banjar,  Barito Kuala,  Bengkayang , Hulu Sungai Selatan, Hulu Sungai Tengah,  Hulu Sungai Utara, Kapuas Hulu, Kayong Utara, Ketapang, Kota Balikpapan, Kota Banjar Baru, Kota Banjarmasin, Kota Baru, Kota Bontang, Kota Pontianak, Kota Samarinda, Kota Singkawang, Kubu Raya, Kutai Kartanegara, Kutai Timur, Landak, Melawi, Paser, Penajam Paser Utara , Pontianak,  Sambas,  Sanggau,  Sekadau , Sintang,  Tabalong,  Tanah Bumbu,  Tanah Laut,  Tapin
Sulawesi Banggai,  Bantaeng,  Barru,  Bone,  Bulukumba,  Enrekang , Gowa , Jeneponto , Kolaka Utara,  Konawe Selatan, Kota Bau-Bau, Kota Belitung, Kota Gorontalo, Kota Kendari, Kota Kotamobagu, Kota Makassar, Kota Manado, Kota Palopo, Kota Palu, Kota Pare-Pare, Kota Tomohon, Luwu, Luwu Timur, Luwu Utara,  Mamuju,  Maros,  Minahasa,  Minahasa Utara, Pangkajene Dan Kepulauan,  Pinrang,  Selayar,  Sidenreng Rappang,  Sinjai, Soppeng, Takalar, Tana Toraja, Toraja Utara, Wajo
Papua Maluku Kota Ternate

Contoh Scenario 1: Mamat berada di Bekasi dan masuk dalam tabel daftar Kota di atas, maka total kuota yang didapatkan totalnya 4.5 GB (500 MB Kuota Nasional + 1 GB Kuota Pulau + 1 GB Kuota Kota + 2 GB Kuota Malam).

Contoh Scenario 2: Ayahanda Mamat berada di Kota Pekanbaru, Sumatera, ketika membeli TAU maka total kuota yang didapatkan adalah 4 GB (500 MB Kuota Nasional + 500 MB Kuota Pulau + 1 GB Kuota Kota + 2 GB Kuota Malam)

Masing-masing KUOTA HANYA BISA DIGUNAKAN sesuai namanya. Kuota Nasional berlaku di seluruh Indonesia, Kuota Pulau hanya berlaku jika digunakan di pulau yang sama, dan Kuota Kota hanya bisa digunakan jika berada di kota yang sama ketika mengaktifkan TAU. Mudah dimengerti kan?

Misalnya; Mamat membeli paket TAU di Bekasi, lalu mudik ke Pekanbaru dimana Ayahanda Mamat tinggal, maka jumlah kuota yang bisa digunakan hanya Kuota Nasional sebesar 500 MB. Sedangkan ketika Mamat sudah berada di Jawa lalu bepergian ke Bandung, maka KUOTA yang bisa digunakan hanya kuota Pulau dan Nasional, sedangkan untuk Kuota KOTA tidak bisa digunakan karena berbeda kota dengan ketika TAU diaktifkan yakni di Bekasi.

GRATIS BBM, WhatsApp, dan LINE tidak terbatas pada kota/ pulau melainkan bisa digunakan DIMANA SAJA.

Paket internet Telkomsel TAU
Promo TAU Telkomsel

Prioritas Penggunaan Kuota:

  1. Kuota Kota
  2. Kuota Pulau
  3. Kuota Nasional, Kuota berlaku untuk seluruh jaringan 2G dan 3G

*Jika kuota sudah habis sebelum dilakukan perpanjangan maka akan dikenakan biaya Rp 5/KB

Hal penting lain tentang Telkomsel TAU yang Anda perlu tau, paket internet/ kuota TAU dapat digunakan juga untuk akses internet dari laptop menggunakan WiFi tethering. Untuk modem belum kami uji, namun kemungkinannya juga bisa digunakan.

Cara Membeli/ Aktivasi Paket Internet Telkomsel TAU

Cara membeli paket Telkomsel TAU sangat mudah karena Anda bisa langsung akses menu di *363# lalu pilih Smartphone/ TAU, kemudian pilih TAU (Paket Android) dan pilih nomor 1 untuk Aktivasi TAU. (Lihat gambar di bawah). Bisa juga dengan langsung call *363*13# untuk aktivasi TAU.

Jika nomor Anda masuk kriteria yang bisa membeli paket TAU, akan masuk SMS konfirmasi pembelian dari 3636, balas SMS dengan format TAU YA kirim ke 3636.

Setelah Paket TAU diaktifkan, Anda bisa langsung aktivasi bonus Paket MALAM 2 GB dengan akses *363*12#. Cek kuota dengan sms TAU INFO ke 3636 atau call *889#.

Menurut informasi dari Telkomsel, Paket TAU tersedia untuk pelanggan yang menggunakan smartphone android dengan IMEI yang telah terdaftar di Telkomsel per tanggal 24 November 2014. Agak sulit dimengerti, namun PanduanMembeli.com mencoba aktivasi dengan nomor yang aktif sebelum Nov 2014 tanpa memperdulikan IMEI smartphone, dan berhasil mengaktifkan.

Sedangkan untuk maksimal aktivasi/ perpanjangan, berdasarkan keterangan hanya sampai 3 kali dan/atau 3 bulan. Setelah 3 kali, kami belum mendapatkan info yang jelas apakah nantinya masih bisa membeli paket TAU atau tidak. Paket ini bisa dibeli kembali meskipun kurang dari 30 hari.

Gambar Cara Membeli/ Aktivasi Telkomsel TAU Melalui Smartphone

*klik untuk memperbesar

Cara Aktivasi Paket Internet TAU

Informasi Lengkap Telkomsel TAU

Kelebihan dan Kelemahan Telkomsel TAU

Speedtest-Telkomsel-TAU
Speedtest dilakukan pukul 11 malam pada device laptop melalui WiFi Tethering

Jika melihat promo dan fitur yang diunggulkan, Telkomsel Android United (TAU) ini ditujukan untuk memperkenalkan pengguna pada kualitas layanan internet dari Telkomsel baik pengguna smartphone baru ataupun pengguna lama yang jarang membeli paket internet.

Harga yang diberikan tergolong sangat terjangkau jika dibandingkan paket Telkomsel Flash regular. Dengan harga 30 ribu atau 40 ribu di Jabotabek pada paket regular hanya mendapatkan 1 GB, sedangkan TAU memberikan total 4.5 GB yang setara dengan paket regular harga 130 ribu. Karena itu sangat masuk akal jika paket ini sedikit dibatasi.

Kelebihan Telkomsel TAU

  • Harga murah dan terjangkau untuk banyak kalangan
  • Kuota yang diberikan tergolong besar hingga 4.5 GB untuk Pulau Jawa, atau hingga 4 GB untuk luar Pulau Jawa
  • Gratis aplikasi chat terpopuler; BBM, WhatsApp, dan LINE. Ditambah gratis 1 lagu dan Popcall.
  • Koneksi tetap cepat, lihat screenshot speedtest di atas.

Kelemahan Telkomsel TAU

  • Tidak se-fleksibel Telkomsel Flash regular
  • Batasan penggunaan berdasarkan wilayah
  • Perpanjangan paket yang dibatasi

Overall, paket internet Telkomsel TAU sangat layak Anda coba. Semoga membantu.

6 COMMENTS

  1. Saya menggunakan paket tau mulai bulan maret dan perpanjangan otomatis.ini bulan keempat tidak berhasil perpanjang.keterangannya melebihi batas pembelian.jd terpaksa harus balik ke paket flash regular.35.000 sebulan dptnya 600mb saja.

  2. Saya pasang paket TAU 3G pada handphone Lenovo A2010.
    Tapi sama sekali tidak bisa terkoneksi pada sambungan data. Baik browsing, WA, BBM ataupun sos-med lainnya. Kira-kira kesalahannya ada dimana ya?
    Mohon bantuannya.

Leave a Reply to wisata karimunjawa Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here